Sahabat techie pernah ngerasain mouse double click? Pasti ngeganggu aktivitas kamu banget kan ketika lagi ngerjain sesuatu. Tentunya jadi mempersulit ketika sedang ingin mengklik file dan jadi salah.

Double Click pada mouse bisa diatasi sahabat, kamu bisa mengatasi nya dengan mengikuti poin-poin dibawah ini:

  1. Check Single Click

Kamu bisa mengecek File Explorer dengan membuka tab view. Setelah itu klik options. Kamu akan menemukan opsi klik di tab general. Jika setting perangkat berubah, maka tidak sengaja tombol single click dicentang dan perbaikilah menjadi double click untuk memperbaiki mouse.

  1. Compare Mouse

Kamu bisa mencoba atau mengetes dengan mouse lain, jika kamu sudah mengganti mouse tetapi tetap ada permasalahan berarti ada hubungan nya dengan software. Jika tidak ada permasalahan pada mouse kedua, maka kemungkinan terdapat kerusakan fisik pada mouse kamu yang pertama.

  1. Install Ulang Driver

Mouse error bisa terjadi dikarenakan driver yang kurang lengkap. Kamu bisa mengatasi nya dengan menginstall ulang driver dengan:

  • meng klik kanan tombol start menu,

  • kemudian pilih device manager

  • Setelah itu kamu bisa mencari mice and other pointing devices

  • Klik kanan mouse kamu

  • Klik uninstall device

  • Setelah itu restart PC atau Laptop kamu

Sahabat techie kamu juga bisa mengoptimalisasi fungsi mouse kamu yang sedang bermasalah dengan langsung konsultasikan ke Pemmztechie dengan menghubungi nomor berikut ini, CS Pemmztechie tanjung duren 1/2: 0852-8028-0100/0899-9999-279, Pemmztechie jaksel: 0817-1717-3669 dan Pemmztechie yogya: 0818463089.